7.05.2012

15 Tips Menghindari Virus Facebook

Akhir-akhir ini banyak terjadi kasus masuknya virus/malware melalui facebook. Virus ini memanfaatkan popularitas Facebook untuk menyerang target korbannya. Langsung saja berikut tips-tips untuk menghindari virus dari Facebook yang dirangkum oleh Planet Komputer dari berbagai sumber

1. Hindari melakukan klik pada link
yang dikirim pada Anda, baik melalui pesan chat Facebook atau status.

2. Beritahukan pada teman Anda,
bahwa komputer tersebut telah
terinfeksi virus, dan segera lakukan
update dan scan komputer dengan
antivirus yang terupdate.

3. Jangan melakukan copy link atau
melakukan pemberitahuan disertai
link tersebut, karena dengan begitu
Anda justru ikut menyebarkan link
yang mengandung virus tersebut.

4. Jangan meninggalkan Facebook
Anda dalam keadaan aktif/login,
sebaiknya logout dulu hingga Anda
kembali.

5. Gunakan Secure HTTP / HTTPS
pada saat login Facebook, hal ini agar akun Anda tidak mudah diakses oleh orang lain di sekitar Anda.

6. Hati-hati dengan materi Facebook yang "eye-catching" atau
aneh.

7. Jangan pernah mengklik link "Lihat Orang Yang Melihat Profil Anda" atau "Lihat Penggemar Anda".

8. Pelajari sumbernya - melihat bagaimana bentuk status teman anda.

9. Hindari mengklik link yang sama yang telah diposting oleh beberapa pengguna / teman.

10. Hati-hati dengan pesan chat dari teman Facebook yang isinya meminta uang.

11. berhati hatilah dalam menginstal aplikasi di facebook yang dikirim oleh orang asing.

12. cek dulu sebelom menginstal aplikasi facebook. ertama kali
harus dilakukan pengecekan daftar
review hasil scan. bacalah lebih teliti sebelom anda mnginstalnya.

13. Beri pertanyaan tambahan untuk melindungi akun Anda.

14. Laporkan setiap spam dan kejanggalan yang Anda temukan pada akun Anda melalui link yang telah disediakan oleh Facebook.

15. Waspada dengan situs-situs yang mirip dengan Facebook. Jangan mudah memasukkan password kecuali Anda benar-benar yakin berada dalam situs Facebook yang asli.



EmoticonEmoticon